Jumat, 22 Juni 2012


LOMBA CIPTA KARYA
 PW IPNU - IPPNU JAWA TENGAH

Kamis wage, 14 Juni 2012 akan menjadi moment yang tidak terlupakan bagi rekanita Noor Istiqomah dan rekanita Umi Khoiriyyah ditambah dengan rekanita Yuinul Muna dari ranting Loram kulon, karena pada tersebut mereka diberangkatkan ke Wonosobo untuk mengikuti Green camp Jateng Youth Festival tahun 2012 oleh PC IPNU-IPPNU Kudus.
Kegiatan yang diselenggarakan oleh Pimpinan Wilayah IPNU-IPPNU Jawa Tengah dalam rangka harlah IPNU ke 58 dan IPPNU ke 57 ini mempertandingkan beberapa mata lomba. PC IPNU-IPPNU Kudus hanya mengikuti 7 macam lomba termasuk diantaranya adalah Lomba Cipta Karya.

Adalah PR IPPNU Loram yang diberikan kepercayaan dalam Lomba Cipta Karya ini, mengingat Loram dikenal orang sebagai Jepangnya Kudus, maka kami percayakan mata lomba ini pada PR IPPNU Loram, terang Dwi Syaifullah selaku Ketua PC IPNU Kudus saat dihubungi melalui telepon genggam.
Menurut Istiqomah selaku ketua tim lomba Cipta Karya, yang mengaku sempat pesimis untuk mengikuti lomba ini menjadi sangat percaya diri karena dukungan dari orang-orang yang dihormati dan dicintainya, sehingga membuatnya semakin antusias untuk mempersembahkan yang terbaik, hal ini disampaikan juga oleh rekanita Umi yang sangat senang sekali ketika dipercaya untuk mengikuti kegiatan ini.
Dari 90 menit waktu yang disediakan oleh panitia, mereka hanya butuh 60 menit untuk menyelesaikan karyanya yang mengangkat tema dompet pesta dari bungkus Kopi Torabika, dan dari 7 peserta yang mengikuti lomba ini ada satu kabupaten yang menggunakan metode yang sama dengan Kudus, yakni membuat tas dari bungkus Tea Jus.
Pengalaman adalah guru yang terbaik, akan senantiasa diingat oleh mereka, karena bagaimanapun setiap detik ada arti. Dan usaha yang telah dilaksanakan pra lomba akhirnya berbuah manis, mereka pulang dengan predikat juara 2. Sukses selalu……….. Karya Muda News

1 komentar:

  1. Selamat dan sukses atas prestasi yang telah diraih semoga bisa ditingkatkan dan bermanfaat untuk semua

    BalasHapus